Menu ini saya ciptakan pada September 2012 sebagai menu diet ketika saya merasa hampir stroke dan setelah periksa laboratorium ternyata Kolesterol , HDL , Trigliserida dan tekanan darah tinggi
OSENG LABU SIAM CAKALANG FUFU
Bahan :
OSENG LABU SIAM CAKALANG FUFU
Bahan :
- 250 gr Cakalang Fufu
- 1 Buah Labu Siam iris kecil
- 1/2 ikat daun kemangi ambil daunya saja
- 2 Sdm Minyak zaitun untuk menumis
- 5 Btr Bawang Merah iris tipis
- 3 Siung Bawang Putih iris tipis
- 2 Btg Serai putihnya saja iris tipis
- 1 Jari Lengkuas iris tebal
- 4 Cabe Rawit iris tipis
- 1 Btg Daun Bawang potong2
- 1 Lbr Daun Pandan iris tipis
- 2 Lbr Daun Jeruk Purut iris tipis
- 1 Lbr Daun Salam
- 1 Sdm Light Soy Sauce
- 1 Sdt Gula Pasir ( Kalau suka )
- Labu Siam setelah dicuci bersih lumuri garam diamkan 5 menit agar layu dan cuci bersih kembali.
- Cakalang Fufu disuwir suwir atau potong sesuai selera
- Tumis Bawang Merah, Bawang Putih, Cabe Rawit, Lengkuas dan Daun Salam sampai harum
- Masukkan Labu Siam, Cakalang Fufu , Soy Sauce dan Gula pasir aduk2 dan masak sampai labu siam layu.
- Masukkan Serai, Daun Pandan, Daun Jeruk, Daun Bawang dan Daun Kemangi aduk2 rata. Masak sekitar 2 menit angkat dan sajikan selagi hangat
SELAMAT MENCOBA
Tidak ada komentar:
Posting Komentar