Rabu, 29 Januari 2014

Oseng Bunga Pepaya Bumbu Woku RB 95


BAHAN :
  • 1 ikat Daun Singkong direbus sampai empuk
  • 250 gr Bunga Pepaya
  • 1 ikat Daun Kemangi
  • 2 lbr Daun Kunyit
  • 2 lbr Daun Pandan
  • 5 lbr Daun Jeruk Purut
  • 3 btg Serai
  • 1 Ibu Jari Jahe
  • 3 btg Cabe hijau dan 10 Cabe Rawit hijau cincang kasar

BUMBU :

  • 6 btr Bawang Merah iris halus
  • 4 siung Bawang Putih iris halus
  • 3 btg Cabe Hijau dan 10 btg Cabe Rawit diiris halus atau dihaluskan
  • 1 jari laos digeprek
  • 2 lbr Daun Salam
  • 1 Sdm peres Garam
  • 1 Sdm peres Gula pasir

PERSIAPAN :

  1. Daun Singkong yang sudah direbus diris kasar
  2. Daun Kunyit, Daun Pandan dan Daun Jeruk setelah dibuang tulang daunnya diiris tipis.
  3. Daun kemangi diiris kasar
  4. Batang serai ambil putihnya saja dan diiris halus
  5. Bunga Pepaya direbus dengan diberi 1 Sdt garam dan seujung Sdt Backing Powder sekitar 5 menit kemudian cuci bersih kembali
  6. Jahe dicincang kasar

CARA MEMASAK :

  1. Tumis Bawang Merah, Bawang Putih, Cabe, Laos dan Salam sampai harum.
  2. Masukkan semua bahan, garam, gula dan tambahkan air 50 ml. Aduk2 sampai merata. 
  3. Masak sekitar 5 menit dan air mengering. Angkat dan sajikan dengan Nasi panas dan lauk lainnya.

Catatan :
Untuk yang bukan vegetarian, bahan bisa ditambahkan suwiran Cakalang Fufu ( Tongkol yg sudah diasap ) atau kalau tidak ada Cakalang fufu bisa pakai ikan asin / teri goreng.

SELAMAT MENCOBA

1 komentar: